Showing posts with label Resep. Show all posts
Showing posts with label Resep. Show all posts
Sunday, June 19, 2016

Resep dan Cara Membuat Tempe Besengek

Cara Membuat Tempe Benguk Mentah dan Resep Membuat Tempe Besengek Khas Kuloprogo

Tempe Besengek, Tempe Benguk, Tempe Koro, Tempe Khas Kulonprogo

Lungo.id  – Tempe benguk atau masyarakat juga menyebutnya dengan tempe besengek, adalah makanan tradisional khas dari Kulonprogo Jogja yang cukup melegenda di era kemerdekaan Indonesia. Disini kami akan membagi 2 artikel, yaitu cara membuat tempe benguk yang masih mentah dan resep tempe besengek siap makan khas Kulonprogo. Apa sih sebenarnya tempe benguk itu? Dari segi nama kederangannya emang aneh dan asing ditelinga kita. Berbeda dengan tempe pada umumnya yang sering kita jumpai, apa yang membuat berbeda? Tempe benguk ini terbuat dari kacang koro bukan dari kedelai. Untuk masalah gizi? Jangan salah, dari beberapa penelitian, tempe tradisonal khas Kulonprogo Jojga ini cukup memiliki kandungan protein yang cukup tinggi.   Tempe benguk ini biasanya disajikan bersama teh hangat dan geblek. Rasa yang dimiliki tempe benguk/ besengek ini cukup unik antara gurih karena santannya dan hambar karena tempe yang terbuat dari koro. Cara membuat tempe benguk cukup mudah tapi harus hati-hati, karena jika salah pengolahannya akan membuat rasanya pahit. Namun bagi anda yang kangen karena sedang merantau diluar daerah sehingga tidak menemukan tempe benguk di pasar manapun, anda bisa membuatnya sendiri dirumah dengan resep yang cukup sederhana.

Penambahan abus gosok untuk menghindari rasa pahit akibat getah biji koro

Bahan Membuat Tempe Benguk Mentah

  • Air bersih
  • Ragi tempe
  • Bijii koro
  • Abu gosok

Alat Membuat Tempe Benguk Mentah

  • Panci dan Kompor
  • Nampan (Bisa menggunakan papan bersih)
  • Daun pisang atau daun jati

Cara Membuat Tempe Benguk Mentah

  1. Persiapkan biji benguk (koro) secukupnya, lalu rebus selama kurang lebih 60 menit sampai air mendidih. Untuk menghilangkan rasa pahit akibat getah biji koro ini bisa menambahkan abu gosok yang bisa dimasukkan didalam rebusan.
  2. Setalah itu angkat dan tiriskan sampai benar-benar terlihat kering.
  3. Kemudian Kupas biji benguk dan bersihkan dalamnya hingga benar – benar bersih.
  4. Setelah biji koro ini benar-benar bersih keudian rendamlah biji benguk yang selama kurang lebih 3 hari.
  5. Setelah proses perendaman selama 3 hari selesai, lalu angkat dan tiriskan.
  6. Kemudian beri ragi tempe scukupnya dan sesuai takaran dan bungkus dengan menggunakan daun pisang ataupun daun jati.
  7. Lalu letakan dalam nampan dan simpan di ruangan yang bersih dan lembab agar pertumbuhan spora jamur di tempe benguk ini bagus, kurang lebih simpanlah kurang lebih 2 hari atau sampai tempe ditumbuhi spora jamur keseluruhan.
  8. Selesai tempe benguk siap untuk dimasak sesuai dengan selera anda.

Itulah cara membuat makanan tradisonal tempe benguk mentah yang cukup mudah namun butuh kesabaran.

Setelah selesai membuat tempe benguk, berbagai olahan bisa dilakukan untuk mengkreasikan tempe benguk ini, Namun bisanya  warga Kulonprogo mengkreasikan tempe benguk ini menjadi tempe besengek yang mempunya rasa khas gurih. Berikut resep dan cara membuat tempe besengek ini.

Tempe Besengek, Tempe Benguk, Tempe Koro, Tempe Khas Kulonprogo

Resep Bahan Membuat Tempe Besengek

  • 100 ml santan kental
  • ¾ liter santan dari ½ butir kelapa
  • ¼ kg tempe benguk, potong sesuai selera
  • ½ ons daun melinjo
  • Minyak goreng secukupnya
  • 2 lembar daun salam
  • 2 ruas lengkuas
  • 5 siung bawang putih
  • 6 butir bawang merah
  • Garam secukupnya
  • Gula merah secukupnya

Bahan Bumbu Halus Tempe Besengek

  • 1 sendok teh ketumbar
  • 5 butir kemiri
  • 50 gram cabai hijau

Cara Membuat Tempe Besengek

  1. Siapkan semua bahan yang diperlukan
  2. Kemudian rebus tempe benguk menggunakan air biasa sampai mendidih
  3. Setelah mendidih, buang air rebusannya lalu bilas tempe menggunakan air bersih
  4. Sementara itu, panaskan minyak untuk menumis bawang putih dan bawang merah hingga baunya harum
  5. Lalu campurkan juga ke minyak panas tadi daun salam dan lengkuas beserta bumbu halus (ketumbar, kemiri, cabai hijau), tumis sampai daun kelihatan layu
  6. Kemudian masukkan benguk dan daun melinjo, lalu aduk-aduk sampai rata sambil memasukkan santan, garam dan gula merah.
  7. Aduk terus sampai santan terlihat mendidih. Masak sampai bumbu meresap dan santan ikut mendidih.
  8. Lalu angkat dan tuang pada mangkuk saji
  9. Besengek tempe benguk siap untuk dinikmati
Tambahkan santan kental, untuk meningkatkan cita rasa gurih pada tempe besengek

Untuk membuat resep tempe besengek ini bisa memakan waktu kurang lebih 1.5-2 jam. Hidangkan selagi panas, bisanya masyarakat Kulonprogo menhidangkan tempe besengek ini dengan geblek berserta teh hangat. Pasti mantab rasanya, selamat mencoba.
Saturday, June 18, 2016

Cara dan Resep Membuat Cenil yang Mudah

Cara dan Resep Membuat Kue Cenil yang Mudah 

Cara Membuat Cenit Kue Cenil Resep Kue cenil Makanan tradisional Cenil Cara Mudah membuat Cenil Kue Enak Tradisional

Lungo.id - Makanan tradisonal cenil terbilang unik dan lucu dengan bentuknya yang mungil-mungil dan biasanya mempunyai warna yang sangat beragam. Entah darimana asal muasal kue cenil ini, kalau kita cari dari beberapa refrensi ada yang mengatakan bahwa jajanan pasar kue cenil ini berasal dari Kulonprogo, ada yang bilang daerah Jawa Timur, Jogja. Entah dari mana asal kue cenil ini, yang pasti makanan tradisional ini tersebar di Pulau Jawa. Namun makanan tradisional ini mulai langka lhoh keberadaanya yang hanya bisa didapatkan di pasar-pasar tradisional. Kue cenil merupakan makanan yang berasal dari tepung kanji dan katagori dalam kue basah yang tidak awet (mudah basi) dengan tekstur kenyal dan empuk dan biasanya disajikan dalam bentuk lonkong-lonjong. Biasanya makanan berbahan dasar kanji ini disajikan bersama parutan kelapa dan taburan gula pasir. Untuk rasa dasar dari kue cenil ini sendiri berasa agak manis, gurih, Apabila anda kangen dengan kue cenil ini, anda bisa membuatnya sendiri dirumah. Proses pembuatan kue cenil tergolong mudah dan tidak ribet hanya butuh kemauan, kesabaran karena diperlukan beberapa tahap dalam pembuatannya. Berikut cara dan resep bahan yang ditubutuhkan untuk membuat kue cenil.

Agar kue cenil harum dan wangi, penambahan daun pandan sangat diperlukan

Bahan Pembuatan Kue Cenil

  • Air bersih sebanyak 60cc untuk dicampurkan ke tepung kanji
  • Tepung kanji 400 gram
  • Garam halus 1 sendok teh
  • Air bersih 2 liter
  • Daun pandan 8-10 lembar
  • Gula pasir 6 sendok
  • Parutan kelapa secukupnya
  • Pewarna makanan

Alat Membuat Kue Cenil

  • Sendok, baskom, panci
  • Nampah atau tampah
  • Pisau dapur, kompor gas, telenan

Cara Membuat Kue Cenil

  1. Panskan air kurang lebih 60 cc sampai mendidih kemudian tambahkan garam secukupnya sesuai selera, aduk hingga merata.
  2. Masukkan tepung kanji kedalam larutan air+garam yang mendidih tadi, aduk-aduk terus sampai mengental, apabila dirasa terlalu kenatal bisa ditambahkan airnya begitu juga sebaliknya, apabila dirasa kurang kental bisa ditambahkan tepung kanjinya.
  3. Apabila adonan sudah meletup-ketup, angkat dari kompor sambil tetap diaduk sampai suhunya mendingin atau bisa dipindahkan ke wadah yang sudah disediakan
  4. Setelah mendingin, tambahkan tepung kanji atau tapioka kedalam adonan yang sudah dingin tadi. Penambahan tepung ini bertujuan agar adonan tidak terlalu lengket.
  5. Uleni atau aduk-aduk terus, kemudian setelah tercampur, bagi adonan menjadi 3-5 bagian. Karena mulai disini kita akan memberi warna pada adonan tersebut.
  6. Berilah perwarna makanan sesuai selera pada setiap adonan yang sudah dibagi-bagi tadi sesuai dengan keinginan.
  7. Setelah masing-masing adonan diberi pewarna makanan, ambil salah satu adonan, kemudian potong dan bentuk sebesar bola bekel atau pingpong.
  8. Lakukan hal yang sama pada masing-masing warna adonan.
  9. Rebus air sebanyak kurang lebih 2 liter sampai mendidih tambahkan irisan daun pandan, agar kue cenil nantinya semakin harum dan wangi.
  10. Lalu masukkan potongan adonan yang sebesar bola pingpong tadi kedalam air mendidih tersebut satu persatu.
  11. Jika sudah terlihat muai mengambang, menandakan bahwa kue cenil tersebut sudah matang.
  12. Kemudian angkat adonan yang sudah mengambang tadi, kemudian tiriskan sampai air benar-benar habis menetes.
  13. Sembari menunggu air menetes, bisa memulai untuk memarut kelapa dan persiapan gula pasir.
  14. Setelah parutan kelapa dan gula pasir sudah dipersiapkan, taburilah ke kue cenil tadi.
  15. Kue cenil buatan rumah siap untuk dihidangkan.
Tips Membuat Cenil
Berikan warna yang beragam pada kue ceil agar si kecil atau keluarga lebih tertarik

Itulah cara, resep, bahan yang dapat digunakan untuk membuat kue cenil. Sangat mudah sekali kan membuatnya. Kue cenil ini sangat cocok dihidangkan saat pagi hari untuk sarapan dengan kandungan karbohidrat yang rumayan tinggi cocok untuk memulai aktivitas. Hidangan kue cenil menjadi lebih istimewa apabila tersedia teh hangat yang menemani, wah semakin disayang suami kalau setiap pagi seperti itu terus.

Baca Juga Resep Tradisional Lainnya:
Cara dan Resep Membuat Growol
Cara dan Resep Membuat Geblek Purworejo Kulonprogo
Friday, June 3, 2016

Resep dan Cara Membuat Growol

Resep dan Cara Membuat Growol


Lungo.id – Resep dan cara membuat growol sebenarnya sangat mudah dilakukan. Growol sendiri adalah makanan tradisional dari Kulonprogo. Umumnya growol ini terbuat dari singkong atau ketela pohon. Growol di Kulonprogo sendiri biasanya disajikan saat pagi hari, karena bahan utamanya adalah singkong atau ketela pohon maka wajar saja bila kandungan karbohidratnya sangat tinggi dan cocok untuk sumber tenaga ketika akan menjalan aktivitas. Pembuat growol tradisional saat ini semakin sedikit, rata-rata pembuat growol sudah berusia enam puluh tahunan. Sebenarnya pada jaman dahulu, fungsi growol yaitu sebagai pengganti nasi, dikarenakan jaman dahulu padi tidak seperti sekarang yang mudah didapat. Maka untuk mengganti sumber karbohidrat, growol adalah solusinya sama dengan tiwul dan gatot. Untuk resep dan cara membuat growol sendiri terhitung sangat sederhana yang gampang dilakukan, yaitu hanya dengan berbekal umbi ketela pohon yang sudah dikupas kulitnya lalu direndam selama tiga hari berturut turut.
cara membuat growol
Growol, makanan yang cocok bagi penderita diabetes melitus
Growol lumayan mudah ditemukan di kabupaten Kulon progo, terutama di Pasar tradisional, seperti di pasar wates, pasar sentolo. Bagi yang ingin mengicipi bisa mampir lhoh ke Pasar Wates, karena akses ke Pasar Wates ini lebih mudah dijangkau bagi kamu yang berangkat dari kota Jogja. Dalam sejarah, di serat Centhini yang ditulis pada 1814 menceritakan makanan sayur besengek, umumnya sayur ini dihidangkan dengan nasi, namun oleh masyarakat Kulon Progo sayur ini ditemani oleh growol. Selain sayur besengek growol juga kerap ditemani pentho yang berbahan baku kelapa muda dan telur, sedangkan kethak yang berbahan baku endapan dari pengolahan minyak kelapa.Biasanya. Di pasar tradisional,growo dijual sepaket antara ketak dan pento maka biasanya dijual menjadi satu paket.

Bahan Membuat Growol


  • 1 kilogram atau 1.000 gram singkong/ ketela pohon
  • ¼ butir kelapa
  • Air bersih

Alat Membuat Growol

  • Ember atau baskom
  • Parut kelapa
  • Panci, kompor
  • Daun pisang
  • Pisau

Cara Membuat Growol


  1. Siapkan bahan-bahan dan bumbu untuk membuat hidangan growol khas Kulonprogo ini.
  2. Setelah itu, ambil singkong dan kupas. Kemudian cuci hingga bersih lalu rendam dalam air selama kurang lebih 3 hari
  3. Kalau sudah 3 hari, angkat dan tiriskan singkong tersebut. Berikutnya adalah proses menumbuk singkong hingga halus
  4. Setelah ditumbuk dan halus, bungkus dan kukus singkong tersebut selama beberapa menit hingga matang, lalu angkat
  5. Selanjutnya taruh di atas tampah dan padatkan. Kemudian potong-potong growol sesuai selera dan hidangkan di piring saji bersama parutan kelapa
cara membuat growol khas kulonprogo

Itulah resep growol makanan tradisional khas Kulonprogo. Sangat mudah sekali kan? Penggunaan bungkus pisang bertujuan agar growol mempunyai bau yang harum dan rasa lebih khas, namun apabila tidak ingin ribet, tidak dibungkus daun pisangpun tidak masalah. 

Baca Juga:

Cara Membuat Geblek Khas Purworejo & Kulonprogo

Resep dan Cara Membuat Geblek


Lungo.id - Makanan khas memang asyik untuk dikreasikan. Geblek yang merupakan kuliner khas Purworejo & Kulonprogo ini bisa jadi resep camilan alternatif saat anda bosan dengan resep yang biasa anda buat. Bahkan bagi anda yang sedang merantau keluar daerah Purworejo maupun Kulonprogo, resep membuat geblek ini bisa menjadi obat rindu akan kampung halaman. Geblek paling enak disantap saat masih hangat ditambah teh hangat, karena saat masih hangat akan terasa krispi, namun kalau sudah dingin akan menjadi lembek karena bahan dasar pembuatan geblek ini adalah tepung tapioka atau kanji.  Sebernanya wujud dari geblek ini hampir sama seperti cireng makanan tradisonal Jawa Barat, yang membedakan hanya komposisinya. Nah, berikut resep dan cara membuat geblek yang dijamin gurih nan lezat. 

geblek khas purworejo

Alat Membuat Geblek

  • Wajan, Sotil atau serok
  • Kompor Gas
  • Panci, nampan atau tampah
  • Tempat mengaduk adonan dan sendok pengaduk adonan
  • Cobek dan ulekan

Bahan Membuat Geblek

  • 1/4 kelapa atau 2 ons kelapa 
  • 1/2 sendok makan ketumbar.
  • Penyedap rasa secukupnya sesuai selera
  • 5-8 siung bawang putih
  • Garam secukupnya sesuai selera
  • 0,5 kilo gram tepung kanji
  • Air secukupnya untuk adonan diatas
  • 2 liter Air digunakan untuk merebus adonan
  • Minyak goreng 

Langkah dan Cara Membuat Geblek


  1. Giling atau tumbuk semua bumbu yang sudah dipersiapkan tadi (bawang putih, ketumbar, garam, penyedap rasa)
  2. Kemudian Rebus 2 liter air sampai mendidih
  3. Aduk atau ampurkan antara tepung kanji dan parutan air  kelapa.
  4. Tambahkan air yang sudah matang sedikit demi sedikit jangan sampai terlalu lembek .
  5. Masukkan bumbu yang sudah ditumbuk tadi kedalam adonan tepung kanji dan parutan air kelapa tadi
  6. Bagi adonan tersebut menjadi tiga bagian agar lebih mudah saat dimasukkan ke dalam air mendidih.
  7. Bentuklah salah satu adonan yang sudah dibagi menjadi tiga tadi menjadi bulat. lalu masukkan adonan ke dalam air mendidih selagi masih direbus tadi.
  8. Rebuslah adonan tadi selama 3 menit lalu angkat.
  9. Letakkan adonan pada nampan atau tampah yang sudah direbus, tunggu sampai adonan mendingin
  10. Setelah dingin, potong-potong mengunakan pisau hingga terurai semua dan setelah terpotong-potong tunggu sebentar hingga panas sedikit berkurang.
  11. Kemudian uleni atau plintir adonan yang sudah terpotong tadi hingga bagian yang masak dan bagian tengah menjadi tercampurr rata. Plintir atau leni terus sampai tepung kanji tidak ada yang lengket
  12. Kemudian bentuk adonan menjadi seperti lontong dengan selinder memanjang berdiameter 10 cm.
  13. Kemudian potong adonan menjadi kecil-kecil dengan panjang sekitar 2-3 cm.
  14. Pelintir atau uleni lagi (buat selinder kecil) bagian kecil hingga seukuran ibu jari.
  15. Lalu bentuk menjadi angka 8.

Tahap Terakhir Pembuatan Geblek

  1. Goreng adonan yang berbentuk angka 8 tadi kedalam minyak panas
  2. Gorenglah hingga kering atau sesuai selera
  3. Tiriskan hingga minyak berkurang
  4.  Geblek siap di hidangkan.
Tips Menggoreng GeblekGunakan api kecil, karena jika terlalu besar dan terburu-buru, maka geblek akan meletus ga karuan

Tambahkan Sambal Cocolan Geblek

Agar lebih nikmat di santap geblek enaknya dihidangkan dengan sambal untuk cocolan. Sambal cocolan inipun bervariasi, ada yang menggunakan sambal pecel, saos botol yang banyak dihidangkan diwarung, bahkan ada yang menggunakan sambal colo-colo (sambal kecap ditanbah cabe rait dan bawang putih), hidangkan geblek bersama tenh hangat.

Baca Juga: